Tragedi Syiah Sampang bakal Dibawa ke Dewan HAM PBB
Channel 12 : Wakil Direktur Human Right Working Group (HRWG) Choirul Anam menegaskan banyaknya pernyataan Menteri Agama Suryadharma Ali yang berujung pada kasus intoleransi, seperti kasus Cikeusik. Ia juga menginformasikan kasus yang menimpa muslim Syiah menjadi perhatian utama dalam sidang Universal Periodic Review (UPR) di Dewan HAM PBB.
September ini, HRWG akan kembali membawa informasi ini ke dalam sidang tersebut.
"Suryadharma Ali itu punya catatan buruk, sehingga ia layak dicopot. Lalu, bagaimana bisa pernyataan menteri dan wakilnya berbeda. Nasaruddin Umar itu profesor, dia punya keahlian dalam tafsir Alquran, sedangkan Suryadharma?," tuturnya.
Sebelumnya, telah terjadi penyerangan terhadap muslim Syiah di Sampang, Ahad (26/8). Penyerangan, yang menurut keterangan warga Syiah, diotaki Roeis Al-Hukama mengakibatkan Hamamah atau Muhammad Khosim, 45, tewas setelah dikeroyok massa saat hendak melindungi anak-anak.
Hamamah sendiri termasuk saksi kunci yang dapat meringankan terdakwa Ustad Tajul Muluk dalam persidangan di PN Sampang.
Posting Komentar